20 Januari 2009

Konfigurasi Bluetooth BCM2045 di Windows XP Service Pack 3

Setelah sekian lama tersimpan, saya bisa kembali menggunakan bluetooth usb jelek kesayanganku.100_4676 Bluetooth usb yang saya beli tempo hari benar-benar blue loh warnanya, liat saja!

Saya membayar 45.000 rupiah untuk benda ini dan saya mendapatkan bonus sebuah cd driver yang tidak bisa digunakan.

Ternyata chip yang ada didalamnya, walaupun telah didukung oleh driver yang ada namun tidak dapat digunakan karena belum ada lisensinya. Apa-apaan!!??

Saya pernah mencoba menginstall driver dari widcomm dan bluesoleil, semuanya sama-sama kacaunya. Mana license -nya harus dipatch lah, malas!

Dari kedua driver tersebut, yang paling bagus adalah driver milik widcomm, karena hampir semua service bisa saya gunakan, mulai dari LAN, Modem DUN, Serial Port, A2DP, File transfer, dst. Sayangnya hanya bisa digunakan beberapa hari karena masalah lisensi. Sudalah!

Makanya saat bisa mengkonfigurasi alat ini dengan driver bawaan windows, saya senang sekali!!! Di bawah ini saya mau berbagi pengalaman, siapa tau ada yang punya masalah yang sama.

Petunjuknya saya dapat dari beberapa situs, dikasi sama mas Google. Pertama..., agar BCM2045 bisa menggunakan driver windows, kita harus melakukan sedikit hack (cuma sedikiiitt):

#0. Tancapkan bluetooth yang ada pada salah satu port usb yang ada. Lalu perhatikan pada "device manager", ada tanda tanya (?) berwarna kuning dengan BCM2045. Lihat propertiesnya pada tab "Details". Catat nilai yang ditunjukkan oleh "Device Instance Id", punyaku: USB\VID_0A5C&PID2045

#1. Cari file bth.inf. Di laptop yang saya gunakan ada banyak, tapi saya pilih yang ada di %Systemroot%\ServicepackFiles\i386\. Kalo di komputer lain mungkin bisa dipake yang ada di %Systemroot%\inf saja.bthinf

#2. Buka dengan notepad lalu search nilai yang dicatat di langkah #0 tadi tapi buang mulai &PID, jadinya yang saya "Find" adalah USB\VID_0A5C saja. Saya menemukan nilai ini di bawah

[Broadcom.NT.5.1]
Blutonium BCM2035 Bluetooth 2.4 GHz Single Chip Transceiver= BthUsb, USB\VID_0A5C&PID_200A
BCM2033 Bluetooth 2.4 GHz Single Chip Transceiver= BthUsb, USB\VID_0A5C&PID_200F

#3. Ubah nilai yang dibelakang &PID_ yaitu 200F menjadi nilai pada Device Instance Id yaitu 2045. Save!!

#4. Lepaskan, lalu tancapkan kembali USB bluetooth kita. Sekarang windows akan mengidentifikasi bluetooth device kita sebagai BCM2033 dan akan menginstall dan mengkonfigurasi driver yang sesuai. Selesai.

Sampai disini saya sudah bisa menggunakan file transfer lewat PCsuite, maupun windows namun kadang data yang dikirimkan cacat. Dan sayangnya, saya belum bisa menggunakan modem dan service lainnya yang didukung oleh driver ini. Windows mendukung DUN modem, serial Port dan Nokia PC Suite. Setiap kali saya mencoba menginstall service ini, selalu mendapat dialog dengan "Bluetooth error", access denied.

Ternyata untuk menggunakannya hanya perlu mengubah Log On bluetooth services dari Local system menjadi administrator local. Jangan lupa menggunakan password yang sesuai. Semoga bermanfaat!.

5 komentar:

  1. Happy Wednesday! Bloghoppin' here... Hey, I have an interesting tutorial for you that I have written myself. It is about adding Adsense on your Single Post in XML template. I hope you'll like it! God Bless you!

    BalasHapus
  2. Sudah saya coba di Vista Ultimate. Bisa dipakai juga!

    BalasHapus
  3. masalah kita sama mas mulai dari bentuk hingga drivernya . bluetooth udah lama gak kepakai gara2 driver gak jelas. trima kasih banyak yah bermanfaat sekali nih ta coba dulu

    BalasHapus
  4. Thanks banget. gw dapet pesan access denied saat aktifkan DUN, sekarang ga pake kabel buat konek internet pake hape.

    BalasHapus
  5. okelah kaloo begitu

    BalasHapus

Tanggap